BANTEN72- Seorang calon legislatif DPRD Provinsi Banten dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ida Hamidah mengajak elemen masyarakat untuk menghindari sikap golput atau golongan putih pada Pemilu serentak Tahun 2024.
Ia menilai sikap golput dalam pemilu akan mempengaruhi tingkat partisipasi pemilih dan itu tidak bernilai positif dalam tatanan demokrasi.
“Saya mengajak konstituen untuk tidak golput dan turut menyukseskan proses pemilu dengan jujur dan adil atau jurdil,” kata Ida yang juga anggota DPRD Banten dari Fraksi PPP asal daerah pemilihan Pandeglang.
Dibagian lain Ida berharap proses pemilu baik pileg maupun Pilpres bisa berjalan aman, lancar dan damai. Termasuk juga pesta demokrasi rakyat ini terhindar dari berbagai hal-hal negatif.
“Sebagai warga negara yang baik tentu berkewajiban untuk mengajak elemen masyarakat menjaga kondusivitas daerah. Sebab dengan situasi aman akan mendorong pesta demokrasi berjalan damai,” ujarnya.
Selain itu , Ida berharap para penyelenggara pemilu untuk terus menyosoalisasikan pesta demokrasi kepada masyarakat. Sebab dengan sosialisasi yang menyeluruh akan meningkatkan tingkat partisipasi pemilih yang signifikan.
Komentar