BANTEN72- Menjelang pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah Kabupaten Lebak , tiga pasangan calon (paslon) telah melaporkan dana kampanye ke KPU Lebak.
Dari catatan dana kampanye tersebut menyebutkan bahwa besaran dana kampanye paslon Hasbi Assydiki Jayabaya-Amir Hamzah masih dibawah Sanuji Pentamarta-Dita Fajar Bayhaqi. Sementara untuk dana kampanye paling rendah yakni paslon Dede Supriyadi- Virnie Isnail.
Berdasarkan caatatan dana kampaye paslon di KPU Lebak menyebutkan untuk paslon Sanuji-Dita sebesar Rp 61 juta, paslon Hasbi-Amir sebesar Rp 50 juta dan Dede-Virnie berkisar Rp 5 juta.
Ketua KPU Lebak Dewi Hartini mengatakan para paslon yang berkontestasi pada ajang Pilkada Lebak 2024 saat ini masing- masing sudah melaporkan dana awal kampanyenya. Masing masing paslon , kata dia melaporkan jumlah pendapatan dan kampanye itu pada waktu yang bersamaan, yakni pada tanggal 24 September 2024 pukul 23.35 WIB.
“Ketiga Paslon sudah melaporkan dana awal kampanye, untuk paslon Hasbi-Amir melaporkan dana awal kampanye Rp50 juta, paslon Dede-Virni Rp5 juta dan paslon Sanuji-Dita Rp61 juta,”kata Dewi, kepada Banten72.Com, Ahad(29/9/2024).
Dewi menyampaikan laporan awal dana kampanye(LADK) tersebut kemudian dirangkum dan disampaikan kepada publik. Sehingga, keterbukaan proses semua tahapan Pilkada transparan diketahui publik.
“Kita sampaikan kepada publik soal laporan awal dana kampanye para paslon,”ucap Dewi.
Sementara itu Kasubag Teknis dan Hukum pada sekertariat KPU Lebak Rudi menambahkan laporan awal dana kampanye(LADK) para paslon tersebut kemudian di berita acarakan pada surat yang bernomor 509/PL.02.5-pu/3602/2024 tentang hasil penerimaan LADK pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lebak tahun 2024.
“Kemudian laporan itu kita tuangkan dalam berita acara yang ditanda tangani oleh Ibu Ketua KPU,”tambah Rudi.
Tim Pemenangan Paslon Sanuji Pentamarta-Dita Fajar Bayhaqi membenarkan jika pihaknya telah melaporkan dana awal kampanye kepada KPU. ” Iya , kita sudah laporkan,”kata Lili Sugianto yang juga Sekertaris PKS Lebak.(Fahdi Khalid/Bt72)***
Komentar