BANTEN72- Dua hari menjelang tahun baru sejumlah rumah warga di Batubantar , Kecamatan Cimanuk disapu oleh dahsatnya terjangan angin puting beliung pada Sabtu (30/12/2023) sore hari.
Hingga berita ini diturunkan belum ada laporan korban jiwa, namun beberpa rumah warga rusak diamuk angin puting beliung.
Menurut informasi yang diterima Banten72.com dari Ketua Kampung Siaga Bencana (KSB) Kabupaten Pandeglang Beni Madsira melaporkan untuk sementara ini pihaknya masih mendata pasca kejadian bencana alam angin puting beliung.
“Kejadiannya tadi sore dan dari laporan di lapangan banyak rumah warga yang rusak disapu angin puting beliung. Bahkan saat kejadian angin sangat dahsat itu menerjang rumah warga hingga bagian atap rumah terbuat dari bahan sepandek dan genteng berterbangan,” kata Beni.
Ia menyebutkan saat ini anggota KSB Cimanuk sedang mengecek lokasi bencana dan berkoordinasi dengan aparat setempat.
“Kalau untuk korban jiwa belum ada laporan, namun untuk kerugian material banyak rumah warga rusak,” katanya.
Beni berharap pihak pemerintah segera mengecek lokasi bencana dan menyalurkan bantuan bagi warga terdampak bencana.
Sementara itu salah seorang warga Cimanuk Didin membenarkan ada kejadian bencana amgin puting beliung. “Kejadiannya sangat cepat dan angin kencang itu langsung menerjang banyak rumah , warung dan ruko milik warga,” ujarnya.
Komentar