Jangan Lewatkan,  Ayo Nobar  Semifinal AFC U23 Asian Cup Bersama Bupati di Alun-Alun Kota Pandeglang

BANTEN72-  Bupati Pandeglang Irna Narulita siap menggelar Nonton Bareng (Nobar) Semifinal Asian Football Club (AFC) U23 Asian Cup 2024, yang akan dilaksanakan di Alun-alun Pandeglang, pada Senin (29/4/2024), pukul 21.00 WIB.

Bupati Pandeglang, Irna Narulita mengatakan, untuk memeriahkan acara tersebut  pihaknya mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pandeglang untuk ikut meramaikan gelaran semifinal sepak bola AFC U23 tersebut.

Baca juga:  Tiga Bakal Calon Bupati  Adu Gegasan, Akademisi: Pandeglang Sedang Tidak Baik-baik Saja

“Jangan lewatkan , ayo nobar bersama bupati pada laga semifinal  AFC  Indonesia U23 akan berhadapan dengan tim kuat Uzbekistan U23. Pertandingan ini menjadi penentu langkah skuad Garuda Muda, untuk menuju partai puncak AFC U23 Asian Cup,”kata Irna ,  Ahad  (28/4/2024).

“Kami mengajak seluruh masyarakat, baik di Pandeglang maupun luar Pandeglang untuk ikut meramaikan Nobar pada Senin malam di Alun-Alun,” sambungnya.

Baca juga:  Dominasi Atlet PB Djarum, BNI Sirnas C Banten Resmi Ditutup

Irna mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pandeglang untuk mendukun penuh perjuangan Timnas Indonesia U23, agar bisa memenangkan pertandingan semifinal nanti.

“Kami juga menyediakan door prize bagi penonton yang hadir, dan bagi penonton agar berpakaian merah putih atau kaos Timnas Indonesia,”ungkapnya.

Lebih lanjut Irna menyampaikan bahwa Nobar ini merupakan sebuah momen yang tepat untuk menunjukkan rasa cinta tanah air dan kebanggaan masyarakat terhadap Timnas U23.

Baca juga:  KBIHU Mulia Barokah Hamdi Gelar Manasik,  Siap Berangkatkan Jemaah Umrah ke Makkah Almukarramah

“Ayo kita dukung penuh Garuda Muda, dan tunjukkan bahwa semangat Garuda Muda berkobar di Pandeglang,”tandasnya.

Komentar