Dukung Program Keagamaan , Pemkab Gelontorkan Anggaran Hibah MUI  Rp750 Juta

BANTEN72 –  Dalam mendukung program kerja , Pemkab Pandeglang menggelontorkan anggaran hibah untuk Majlis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pandeglang   sebesar Rp750 juta.

Anggaran hibah tersebut tidak lain untuk mendukung program kerja dan kegiatan MUI Pandeglang di tingkat kecamatan, kelurahan dan desa.

Sementara itu penyerahan dana hibah tersebut dilangsungkan di Gedung MUI Pandeglang, Rabu (20/9/2023).

Baca juga:  Miris , Seorang Nenek di Pandeglang Terpaksa Tambal Jalan Rusak

Menurut informasi yang diterima Kabar Banten, dana hibah sebesar Rp750 juta itu diperuntukan bagi MUI Kabupaten Pandeglang, Kecamatan, Desa dan Kelurahan.

Sekretaris Daerah Pandeglang Ali Fahmi Sumanta mengatakan, bantuan hibah ini untuk mendukung program MUI Kabupaten Pandeglang baik ditingkat Kabupaten, Kecamatan, Kelurahan dan Desa.

“Ini apresiasi Ibu Bupati untuk mendukung program kerja MUI semoga sinergitas terus terbangun dalam membangun Kabupaten Pandeglang,”kata Fahmi.

Baca juga:  Stabilkan Harga , Bulog  Lebak-Pandeglang Distribusikan Sebanyak  2.900 Ton Beras

Fahmi berharap, dengan adanya dukungan dana ini diharapkan mampuh membantu kegiatan keagamaan MUI baik ditingkat Kabupaten, Kecamatan hingga ke Desa dan Kelurahan.

“Semoga bantuan ini bisa mendukung kegiatan MUI seperti pengajian pembinaan keagamaan, ini sangat positif bagi masyarakat Kabupaten Pandeglang sebagai kota santri,”ungkapnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum MUI Pandeglang Dindin Herdiansyah mengatakan, bantuan hibah ini diperuntukan mendorong program kerja MUI se- Kabupaten Pandeglang.

Baca juga:  Jawab Aspirasi Warga, Pemkab Pandeglang Optimalkan Program Jakamantul

“Untuk MUI Kecamatan kurang lebih 175 juta rupiah, sedangkan untuk MUI Desa dan Kelurahan sebesar 339 juta rupiah, selebihnya untuk MUI Kabupaten Pandeglang,”tandasnya.

Komentar